GerbangNalar.com - Bareskrim Polri akan memeriksa promotor konser Coldplay, PK Entertainment dan Team Present atas kasus calo yang tengah viral belakang ini.
Langkah ini dilakukan Bareskrim Polri karena telah meresahkan masyarakat atas kasus calo tiket konser Coldplay.
Sebelumnya viral kasus penipuan jual beli tiket konser Coldplay.
Baca Juga: Pasutri Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay Diringkus Polisi, Berhasil Telan 60 Korban dan Raup Ratusan Juta
Diketahui ada sebanyak 14 korban penipuan jual beli tiket konser Coldplay oleh calo yang tidak bertanggungjawab.
Atas penipuan yang dilakukan calo ini, 14 korban tersebut mengalami kerugian hingga puluhan juta.
Kabarnya, 14 korban tersebut mengalami kerugian mencapai Rp 30 juta setelah membuat laporan ke Bareskrim Polri pada Jumat, (19/05/2023).
Baca Juga: PARAH, Calo Tiket Konser Coldplay di Malaysia Patok Harga Rp 365 Juta! Para Penggemar Rela Beli
14 korban penipuan tiket konser Coldplay itu terjadi melalui beberapa media sosial seperti Twitter, Instagram, hingga Telegram.
Kuasa hukum korban, Zainul Arifin mengungkapkan jika penipuan modus penjual tiket konser Coldplay ini turut bermain dengan beberapa promotor.
Zainul Arifin menilai jika dirinya mencurigai ada oknum yang turut bermain di beberapa promotor tiket Coldplay.
Baca Juga: Viral, Cak Imin Dukung Penuh Konser Coldplay Hingga Akan Gratiskan Tikenya Jika Jadi Presiden!
Dirinya curiga karena saat tiket konser Coldplay dibuka tiba-tiba langsung tutup begitu saja, maka dari itu pihaknya mencurigai ada oknum jahat yang ikut bermain.
Laporan penipuan jual beli tiket Coldplay ini telah teregister dengan nomor laporan LP/B/106/V/2023/SPKT/BARESKRIM POLRI Tanggal 19 Mei 2023.
Sebagai informasi, konser Coldplay akan diselenggarakan di Jakarta tepatnya di Gedung Utama Gelora Bung Karno pada 15 November 2023.***
Artikel Terkait
Timnas Indonesia Ngalah, SUGBK Jadi Tempat Konser Coldplay! Ada 4 Stadion Pengganti Untuk FIFA Matchday
Persaudaraan Alumni 212 Tolak Konser Coldplay di Indonesia, Ancam Kepung Blokir Lokasi Bandara
Habib Jafar Berencana Nonton Konser Coldplay Dibalik Ramainya Isu Penolakan Persaudaraan Alumni 212!
Polisi Gencarkan Proses Perizinan Konser Coldplay di Gelora Bung Karno Pada 15 November Mendatang
Fans Sejati Coldplay, Kisah Danar Yang Rela Jual Kulkas dan Motor Demi Beli Tiket Konser Coldplay di GBK
Tiket Konser Coldplay Sold Out, Intip Omset Promotor Yang Bisa Tembus Angka Ratusan Miliaran!
Siap-siap!! Penjual Tiket Resmi Konser Coldplay Bakal Dipanggil Bareskim Polri, Buntut Adanya Dugaan Penipuan
Viral, Cak Imin Dukung Penuh Konser Coldplay Hingga Akan Gratiskan Tikenya Jika Jadi Presiden!
PARAH, Calo Tiket Konser Coldplay di Malaysia Patok Harga Rp 365 Juta! Para Penggemar Rela Beli
Pasutri Pelaku Penipuan Tiket Konser Coldplay Diringkus Polisi, Berhasil Telan 60 Korban dan Raup Ratusan Juta